SMK N 1 Nglipar menjadi ramah Esports
Nglipar, (gunugkidul.sorot.co)–SMK Negeri 1 Nglipar merupakan salah satu sekolah menengah kejuruan yang terletak di Kalurahan Pilangrejo, Kapanewon Nglipar, Kabupaten Gunungkidul. Sekolah ini telah memperlihatkan dukungannya terhadap pengembangan minat siswanya di dunia e-sports.
SMKN 1 Nglipar baru-baru ini sukses menjadi tuan rumah turnamen e-sports. Hal ini menjadi salah satu bukti nyata bahwa mereka ramah terhadap kompetisi semacam ini.
Turnamen dilaksanakan beberapa waktu lalu, tepatnya pada Selasa (13/06) hingga Rabu (14/06), turnamen ini menampilkan permainan kompetitif populer Mobile Legends Bang Bang.
Sebanyak 12 tim dari sekolah menengah pertama di wilayah Gunungkidul berpartisipasi dalam turnamen ini. Perlombaan berlangsung dengan tertib dan penuh semangat, terutama dengan dukungan yang luar biasa dari siswa-siswi SMP serta lingkungan sekolah SMK yang memberikan dorongan besar terhadap acara ini,” jelas Wardaya, Kepala sekolah SMK N 1 Nglipar, Jumat (16/06/2023).
Turnamen itu juga berhasil mendapatkan dukungan dari seorang sponsor yang merupakan alumni dari sekolah tersebut. Salah satunya datang dari Wiky Buaya Store seorang Konten Tiktok Creator yang merupakan alumni tahun 2018 program keahlian Teknik Komputer dan Jaringan.
Keberhasilan bisnisnya di bidang itu bahkan mampu meraih keuntungan mencapai ratusan juta hingga miliaran rupiah dalam waktu sebulan. Oleh karena contoh nyata ini ditunjang kebutuhan digitalisasi pada semua aspek dijaman yang modern ini pengembangan e-sports sangat baik untuk kedepannya,” jelas Wardaya.
Wardaya sangat percaya pentingnya dunia e-sports di masa depan. Diharapkan pula event semacam ini dapat diadakan kembali dengan cakupan audiens yang lebih luas atau bahkan dibuka untuk umum.
Selain itu, diharapkan pula dapat mengakomodir lebih dari satu jenis permainan, tidak hanya Mobile Legends saja, tetapi juga game kompetitif lainnya seperti Free Fire, PUBG Mobile, Valorant, Genshin Impact, COD Mobile, dan sebagainya.
Panitia sangat gembira melihat respon yang responsif dan antusias dari warga sekolah, yang sangat mendukung acara semacam ini.
Panitia acara sekaligus guru program keahlian Teknik Komputer dan Jaringan di SMK N 1 Nglipar pun kompak mendukung kelancaran acara ini.
Kedepannya diharapkan acara ini dapat membantu meningkatkan kesadaran bahwa dunia kerja bagi lulusan SMK sangatlah luas dan beragam. SMK N 1 Nglipar yakin bahwa dunia e-sports akan menjadi peluang karir baru bagi siswa, terutama mereka yang memilih jalur sekolah kejuruan,” jelas Ridwan, koordinator acara.
Link Sumber : https://gunungkidul.sorot.co/berita-107303-smk-ini-kembangkan-minat-siswa-di-dunia-e-sports.html