PENGUMUMAN HASIL PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU SMK N 1 NGLIPAR 2024
Selamat bagi calon peserta didik SMK N 1 Nglipar yang telah diterima melalui tahapan PPDB 2024 yang melelahkan dari bulan Mei hingga akhir Juni ini. Berikut ini Daftar Peserta Didik Baru SMK N 1 Nglipar Tahun Pelajaran 2024/2025 berdasarkan Keputusan Kepala Disdikpora DIY No. 1131/KEPKA/2024 :
https://drive.google.com/file/d/1JGwh2pb8Ay7EQ7zlkagVOMaxzoEPPtHB/view?usp=sharing
Selamat bagi calon peserta didik baru SMK N 1 Nglipar Tahun Pelajaran 2024/2025. Ini adalah awal, Anda adalah siswa terbaik, mari meraih cita-cita bersama SMK N 1 Nglipar. SEMANGAT..
Jadwal daftar ulang (1, 2, 3 Juli 2024):
- Senin, 1 Juli 2024 : jurusan TKR dan TPM
- Selasa, 2 Juli 2024 : jurusan TKJ dan AKT
- Rabu, 3 Juli 2024 : bagi yang belum dan/atau melengkapi berkas
Syarat Daftar Ulang:
- Bukti pendaftaran
- Raport SMP/MTs/Paket B Asli
- Ijazah/STTB Asli dan Fotocopy 1 lembar. Jika Ijazah belum terbit digantikan dengan surat pernyataan Kepala Sekolah asal.
- Surat pernyataan keaslian dokumen.
- Surat pernyataan kesediaan orang tua/wali untuk mematuhi tata tertib.
- Mengisi form biodata peserta didik baru.
- Pas foto SMP hitam putih ukuran 3×4 sebanyak 3 lembar.
- Fotokopy Kartu Keluarga 1 lembar
- Fotocopy akta kelahiran 1 lembar
Format pernyataan kesediaan orang tua/wali untuk mematuhi tata tertib dan formulir biodata dapat diunduh di https://bit.ly/DaftarUlangXSPR .
Masukkan berkas dalam map plastik dengan ketentuan :
- Jurusan TKR : Kuning
- Jurusan TPM : Hijau
- Jurusan TKJ : Biru
- Jurusan Akuntansi : Merah muda
Grup Whatsapp Peserta Didik Baru SMK N 1 Nglipar 2024/2025